Earth Hour 2015

Ayo kita berpartisipasi dalam Earth Hour 2015.


Earth Hour 2015 akan tiba sebentar lagi, dan anda bisa membantu membuat perubahan nyata bagi planet ini. Sebagai langkah awal menjelang Earth Hour 2015, anda bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini untuk menunjukan aksi untuk bumi :

  • Kunjungi halaman crowdfunding Earth Hour Blue di www.earthhour.org/crowdfunding untuk melihat program kami;
  • Membantu menyelamatkan Hutan Sebangau, Kalimantan Tengah dengan berdonasi sekaligus melestarikan ketersediaan oksigen yang merupakan sumber penting bagi planet kita;
  • Menyebarluaskan ke kerabat dan keluarga mengenai program ini melalui e-mail, Facebook, dan media social lainnya dan beritahu alasan Anda mendukung Earth Hour.

Gerakan untuk mengubah perubahan iklim dapat dimulai dari diri anda saat ini juga!

Cara lain untuk membantu

Belum bisa berpartisipasi dengan cara berdonasi ? Ada cara lain untuk berkontribusi, karena masa depan bumi ada di tangan kita bersama. Sebarkan pesan ini kepada kerabatmu melalui media sosial, seperti Facebook, Twitter maupun blog pribadi anda.

Buatlah dampak positif dengan mendukung upaya konservasi yang WWF-Indonesia lakukan.

Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut, melalui email: supporter-service@wwf.or.id atau telepon 021-5761076 (hari dan jam kerja).

Terima kasih atas dukunganmu!


Salam lestari!

Tim crowdfunding WWF-Indonesia

KSP Macaca UNJ

Komentar